Cara Transfer Uang Melalui Internet Banking Mandiri ke BNI

Cara Transfer Uang Melalui Internet Banking Mandiri ke BNI - Internet banking tentu sangat memudahkan kita dalam melakukan transaksi finansial. Dengan internet banking kita dapat dengan mudah mengakses rekening kita tanpa batas waktu, kapanpun dimana kita berada. Selain itu kita juga dapat melakukan transaksi dari belahan dunia manapun (selama ada akses ke Internet). Sebagai contoh kita dapat melakukan beragam transaksi perbankan seperti: Transfer, bayar tagihan, isi ulang pulsa, dll. Transaksi ini tentunya aman dan terlindungi, karena sudah dilengkapi dengan sistem keamanan berlapis dan token. Nah, terkait hal itu pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial mengenai cara transfer uang melalui internet banking mandiri. Sebelum melakukan transfer, pastikan anda harus sudah mendaftar dan mengaktifkan internet banking mandiri dan memiliki token yang sudah diaktivasi. Bagi yang belum mendaftar dan aktivasi internet banking mandiri maupun aktivasi token, anda bisa baca tutorial berikut: Cara Daftar dan Aktivasi Internet Banking Mandiri Serta Cara Aktivasi Token Pin Mandiri


Cara Transfer Uang Melalui Internet Banking Mandiri

 

  1. Masuk ke internet banking mandiri melalui link https://ib.bankmandiri.co.id
  2. Pilih Menu Transfer dan pilih ke rekening mandiri atau ke antar bank online
  3. Contoh kali ini saya ingin transfer uang ke antar bank online ke BNI46
  4. Pilih rekening asal yang akan Anda gunakan untuk bertransaksi, masukkan jumlah transfer, Pilih rekening bank penerima dan nomor rekening penerima, jika sudah benar kemudian klik Lanjut.
  5. Lalu buka token anda dan pada layar token anda akan muncul tulisan APPLI, kemudian tekan angka 1 pada keypad dan masukkan angka yang terdapat di "challenge number" di layar komputer anda.
  6. Kemudian pada layar token anda akan tampil6 digit nomor respon (Respone Number). Silahkan masukkan 6 digit nomor PIN token tersebut pada kolom konfirmasi mandiri (Metode APPLI 1), lalu klik Lanjut.
  7. Proses transaksi menggunakan token / tranfer uang telah selesai dan akan muncul data transaksi yang kita lakukan, bahwa transaksi telah berhasil.
  8. Perlu diketahui bahwa setiap transaksi tranfer uang ke rekening antar bank online berapapun jumlah nominal uang yang kita transfer akan dikenakan biaya transfer sebesar Rp 6.500,-
Demikian tutorial mengenai Cara Transfer Uang Melalui Internet Banking Mandiri ke BNI, semoga dapat bermanfaat dan bisa melakukan transaksi dengan mudah via internet banking mandiri.
0 Komentar untuk "Cara Transfer Uang Melalui Internet Banking Mandiri ke BNI"

Back To Top