Transformasi Transaksi Online Bank Mandiri luncurkan layanan perbankan online dengan tampilan dan Fitur Baru. Seperti pemberitahauan yang kami terima melalui email, yang berisi mengenai himbauan kepada nasabah agar nasabah melakukan pendaftaran nomor handphone melalui Kantor Cabang Bank Mandiri dikarenakan Mandiri akan melakukan peningkatan keamanan dan layanan transaksi Mandiri Internet menjadi Mandiri Online. Bank Mandiri mengembangkan sistem baru, yaitu pengiriman challenge code ke nomor HP nasabah, apabila nasabah melakukan transaksi finansial melalui internet banking Mandiri Online.
Sambut Transformasi Transaksi Online merupakan program sosialisasi dan edukasi kepada nasabah Mandiri, agar nasabah melakukan pendaftaran nomor HP ke Cabang dan dapat tetap menikmati layanan transaksi finansial melalui Mandiri Internet yang baru, yaitu Mandiri Online.
Mandiri Online merupakan layanan integrasi dari mandiri Internet dan mandiri Mobile yang tampil dengan wajah baru untuk menghadirkan kenyamanan serta kemudahan lebih dalam memperoleh informasi dan melakukan aktivitas transaksi keuangan. Mandiri Online hadir dalam 2 bentuk layanan yang dapat dipilih oleh Nasabah, Mandiri Online Web dan Mandiri Online App.
Mandiri Online merupakan layanan integrasi dari mandiri Internet dan mandiri Mobile yang tampil dengan wajah baru untuk menghadirkan kenyamanan serta kemudahan lebih dalam memperoleh informasi dan melakukan aktivitas transaksi keuangan. Mandiri Online hadir dalam 2 bentuk layanan yang dapat dipilih oleh Nasabah, Mandiri Online Web dan Mandiri Online App.
Seperti yang telah diberitahuakan, yaitu dengan adanya perubahan mekanisme baru tersebut, transaksi internet banking lebih aman karena challenge code akan diterima nasabah melalui handphone nasabah pemilik rekening yang sudah terdaftar di Bank Mandiri.
Apa yang dimaksud challenge code?
Challenge code adalah: 8 digit angka yang muncul saat konfirmasi transaksi. Angka ini wajib di-input di token nasabah dan selanjutnya token akan menghasilkan PIN sebanyak 6 digit. challenge code di layar Mandiri Internet:
Apa yang dimaksud challenge code?
Challenge code adalah: 8 digit angka yang muncul saat konfirmasi transaksi. Angka ini wajib di-input di token nasabah dan selanjutnya token akan menghasilkan PIN sebanyak 6 digit. challenge code di layar Mandiri Internet:
Untuk cara daftarnya, yaitu: Seluruh nasabah Bank Mandiri dapat melakukan pendaftaran nomor HP di Cabang. Nasabah hanya dapat melakukan pendaftaran nomor HP untuk bisa bertransaksi di Mandiri Internet Banking Personal di Cabang Bank Mandiri pada jam operasional cabang. Pendaftaran nomor HP tidak dapat dilakukan melalui ATM, contact center maupun channel lainnya.
Sedangkan untuk provider yang dapat didaftarkan oleh nasabah, yaitu: untuk saat ini, nomor-nomor provider yang dapat didaftarkan adalah yang berasal dari provider Telkomsel, Indosat dan XL.
Informasi diatas kami dapatkan resmi dari pemberitahuan yang dikirim Bank Mandiri untuk keperluan sosialisasi dan edukasi, Bank Mandiri mengirim informasi resmi melalui email atau SMS dengan konten yang berisi mengenai himbauan kepada nasabah agar nasabah melakukan pendaftaran nomor handphone melalui Kantor Cabang Bank Mandiri. Sumber: ( BankMandiri.co.id )
Tag :
NEWS
0 Komentar untuk "Tingkatkan Keamanan dan Layanan Transaksi, Mandiri Internet menjadi Mandiri Online"