Apakah Ada Cryptocurrency Selain Bitcoin ?

Perkembangan mata uang digital atau disebut dengan cryptocurrency semakin pesat. Jadi tidak heran jika sekarang banyak orang yang lagi menambang/ ngumpulin bitcoin. Seperti yang kita ketahui Bitcoin merupakan salah satu crytpocurrency mata uang virtual yang lagi ramai diburu karena nilainya yang menanjak drastis.

Pengalaman dulu waktu tahun 2013, saya punya sekitar 2.5 Bitcoin saya jual dengan rate (cuma sekitar 1 BTC = 7 jutaan), Bayangkan andaikan saya jual sekarang. Bukan main hasilnya sungguh luar biasa, saya bisa kaya mendadak gan, karena harga 1 Bitcoin sekarang terindeks harga lebih dari 33 Juta. dan harga bitcoin pun sempat menyentuh angka 47 Juta per bitcoin. Amazing banget...kan...!!


Lalu, sebenarnya apakah ada cryptocurrency selain bitcoin?

Jawabannya: Ada, bahkan yang terindeks di kabinet market sampai sekarang mencapai 969 coin. (Contoh dogecoin, litecoin, etherum, stellar, dashcoin, ripple, dll)
Untuk mengeceknya kamu bisa mengunjungi situs: http://coinmarketcap.com/all/views/all/

Nah perlu diketahui, kalo kamu mau mencari coin lain dengan cara menambang atau apapun yang lebih efisien terus nanti di tukar ke Bitcoin, sebenarnya ini malah justru yang paling menguntungkan. Skemanya gimana?  Kamu tinggal cari coin yang mudah didapat / ditambang, kemudian hasilnya kamu tukar ke bitcoin. Lalu untuk tempat nukarnya dimana? Banyak situs exchanger cryptocurrency yang bisa Anda pakai buat menukarkan, salah satunya seperti di Poloniex, Bittex, Kraken, dll. Nah disitus exchanger tersebut bisa kamu tradingkan untuk mendapatkan keuntungan lebih banyak lagi. Jadi jika disitu kamu cerdas, maka kamu jual beli coin trade ke bitcoin dan sebalikanya, wuhh bisa untung banyak tuh gan.

Kenapa bitcoin bisa melonjak drastis?


Jawabannya: Banyak faktor yang mempengaruhi Bitcoin naik, tapi yang paling berpengaruh ialah permintaan dan penawaran nilai perdagangan dan transaksi kepemilikan yang makin banyak tersebar. Bitcoin juga bisa naik turun secara signifikan.

Baca Juga: Penjelasan Istilah-Istilah yang Sering Kita Temui di Dunia Bitcoin

Kenapa bitcoin bisa di tambang?

Jawabannya: Begini sob, sebenernya bitcoin itu adalah sebuah algoritma kriptografi yang mempunyai inti keamanan dalam transkasi payment dan real time,a lgoritma itu sudah tersusun atas block - block,,, (susah deh jelasinnya) nah dalam prosesnya menjalankan komputer level pemikiran tinggi untuk menyelasaikan algortima tersebut.

Berapa sih jumah bitcoin?

Penemu bitcoin (kabarnya si satoshi) membuat 21 juta bitcoin.

Apa kita bisa membuat coin seperti bitcoin?

Jawabanya: Bisa, untuk cara bikin coin mirip bitcoin bisa dibilang mudah tapi pengembangannya dan pemeliharaan serta promosinya yang sulit.

Nah itulah sedikit pengetahuan tentang dunia cryptocurrency yang sekiranya dapat bermanfaat dan menabah wawasan bagi kalian yang ingin terjun di dunia cryptocurrency.  Begitulah dunia cryptocurrency. Jangan pernah coba untuk memprediksi, sebab ilmu kanuragan apapun tidak bakal bisa diterapkan kedalamnya. Crypto is logic. Sering juga sih diselingi dengan drama berkelanjutan yang mendayu-ndayu, namun tetap tidak akan meninggalkan keilmuan yang ada.
0 Komentar untuk "Apakah Ada Cryptocurrency Selain Bitcoin ?"

Back To Top