Cara Trading / Jual Beli Cryptocurrency di Cryptopia

Cara Trading / Jual Beli Cryptocurrency di Cryptopia - Cryptopia merupakan salah satu situs pertukaran koin kripto (cryptocurrency) yang sering digunakan untuk menjual maupun membeli koin kripto untuk mendapatkan keuntungan. Terdapat banyak mata uang kripto yang tersedia di market Cryptopia, sehingga anda dapat menentukan mana mata uang yang akan anda perdagangkan. Apalagi seiring maraknya proyek ico (innitial offering coin) yang kini mulai diterapkan oleh startup-startup baru semakin menambah banyaknya mata uang krito yang dapat diperdagangkan secara bebas melalui market ini.

Nah bagi kalian yang baru mengenal market ini atau belum pernah berdagang koin disini, Anda mungkin perlu tutorial berikut supaya kalian lebih mudah saat memulai perdagangan cryptocurrency di cryptopia, oh ya perlu diingat setiap bisnis pasti ada resiko untung ruginya. Jadi trading cryptocurrency juga nggak selamanya untung terus, bisa rugi juga ketika kita buy koin malah harganya turun. Namun ada cara agar kita tidak rugi terlalu dalam yaitu dengan cara cutlose. jual rugi dulu lalu kita kembali buy diharga yang lebih murah kemudaian jual lagi saat harganya mulai naik. Terkadang serunya disini trading cryptocurrency ya.hehe...Ok langsung saja daripada kepanjangan jadi ngomong kesana kemari, silahkan simak tutorial berikut.

Cara Trading / Jual Beli Cryptocurrency di Cryptopia

1. Silahkan Anda buat akun Cryptopia terlebih dahulu, Daftar Gratis

2. Setelah itu deposit cryptocurrency buat modal tradingnya, Anda bisa deposit Bitcoin, Ethereum, yang bisa Anda beli di market Bitcoin Indonesia. Karena ini adalah market cryptocurrency sehingga modal yang digunakan untuk trading juga berupa cryptocurrency juga.

3. Untuk isi saldo klik deposit lalu pilih cryptocurrency yang akan Anda isi saldo. Misal deposit Bitcoin.


4. Untuk melihat saldo cek balance. Jika saldo sudah masuk kemudian baru mulai trading atau jual beli cryptocurrency. Silahkan Klik Exchange >> Markets lalu pilih cryptocurrency mana yang akan anda beli atau jual.


5. Kemudian beli menggunakan saldo yang anda depositkan tadi, misal menggunakan BTC. Tentukan harga beli dan jumlah koin yang yang akan dibeli untuk melakukan pembelian koin dan tentukan harga jual dan jumlah koin yang akan dijual untuk melakukan penjualan koin. Contoh disini saya jual beli koin POWR.


6. Nah hasilnya bisa Anda Anda tarik ke rekening Bitcoin Anda atau tradingkan lagi ke Cryptocurrency lainnya untuk mendapatkan keuntungan lebih.

7. Untuk menarik, Anda cukup klik Withdraw pada tombol arah ke atas tersebut lalu masukkan jumlah yang akan ditarik dan alamat rekening tujuan (rekening bitcoin Anda).

Cara trading disini sangat mudah sekali, Anda tinggal pilih koin yang berpotensi menguntungkan dan harganya bakalan naik. Saran saya belilah koin yang baru-baru diluncurkan karena biasanya harganya akan naik secara signifikan, seperti koin-koin yang diluncurkan di market setelah ICO selesai, seperti koin yang saya beli diatas itu merupakan koin yang dijual melaui ICO kemudian meluncur di cryptopia lalu saya beli, nah harganya-pun langsung mengalami peningkatan selang beberapa hari, lalu saya jual. Dan keuntungannya saya belikan koin lagi (koin lainnya) sekarang baru nunggu harga koin tersebut naik. hehe...

Baca Juga: Cara Trading / Jual Beli Bitcoin di Indonesia

Demikianlah tutorial dari saya mengenai Cara Trading / Jual Beli Cryptocurrency di Cryptopia, semoga dapat bermanfaat dan menguntungkan bagi kamu yang terjun trading dicryptocurrency. Hasil tergantung modal. Jika modal tradingnya besar hasilnya juga bisa besar pula.
0 Komentar untuk "Cara Trading / Jual Beli Cryptocurrency di Cryptopia"

Back To Top